on . Hits: 441

Sosialisasi dan Role Play Pelayanan Prima di Pengadilan Agama Ambon Kelas IA

Selasa, 16 Juni 2024, Telah Dilaksanakan Kegiatan Sosialisasi dan Role Play Pelayanan Prima kerjasama antara Pengadilan Agama Ambon Kelas IA dengan Bank Negara Indonesia (BNI) Cabang Ambon, dengan Narasumber dari pelayanan Bank BNI Cabang Ambon. Kegiatan dilaksanakan di Ruang sidang utama PA Ambon dan dibuka oleh Ketua PA Ambon, Drs. Muslim, M.H. dan Sekretaris Muhammad Ali B, S.Ag, M.H. Kegiatan diikuti jajaran Kepaniteraan, Pelaksana dan PPNPN.

WhatsApp Image 2024 07 16 at 11.57.13 2WhatsApp Image 2024 07 16 at 11.57.13 1

Foto 1.1 (Proses Sosialisasi dan Role Play Pelayanan Prima di Pengadilan Agama Ambon Kelas IA).

Foto 1.2 (Narasumber dari BNI Cabang Ambon menjelaskan materi Layanan Prima).

Narasumber memberikan materi kepada Jajaran Hakim, Kepaniteraan, Staf, PPNPN dan Satpam dalam hal memberikan pelayanan prima seperti etiket berkomunikasi, bertelefon, bahasa tubuh yang baik, khususnya masukan untuk Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) dan jajaran Security. Pemberian Materi diteruskan dengan kegiatan peran (Role-Play) pelayanan prima yang dicontohkan oleh Narasumber dan diikuti oleh jajaran Kepaniteraan dan Satpam.

WhatsApp Image 2024 07 16 at 12.18.00WhatsApp Image 2024 07 16 at 12.17.47

Foto 2.1 (Foto bersama Narasumber dengan jajaran Pimpinan dan Hakim).

Foto 2.2 (Foto bersama Narasumber dengan segenap peserta Sosialisasi).

Dengan kegiatan ini, Ketua PA Ambon, Drs. Muslim, M.H. memiliki harapan bahwa jajaran PTSP, Satpam dan Resepsionis sebagai garda terdepan pelayanan di PA Ambon dapat mempelajari pelayanan yang baik kepada para Tamu/Pihak yang berperkara.

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Ambon Kelas I A

Jl.Raya Kebun Cengkeh, Batu Merah Atas, Ambon - 97128

Telp. : (0911) 349 815

Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

 

SOSMED

facebook     instagram     youtube

IT Pengadilan Agama Ambon © 2019