Koordinasi Pengadilan Agama Ambon dengan Dinas Penanaman Modal Terkait Penyelenggaraan MPL
Ambon, 18 September 2025 – Pengadilan Agama Ambon melaksanakan koordinasi dengan Dinas Penanaman Modal dan PTSP Kota Ambon. Kegiatan ini berlangsung di Gedung Pemkot Kota Ambon dengan agenda pembahasan draft Standar Pelayanan serta Perjanjian Kerja Sama (PKS) Penyelenggaraan Mal Pelayanan Langsung (MPL).


1.1 Koordinasi Pengadilan Agama Ambon dengan Dinas Penanaman Modal Terkait Penyelenggaraan MPL
Pengadilan Agama Ambon diwakili oleh Panitera dan Sekretaris. Pertemuan ini menjadi langkah penting dalam menyamakan persepsi, memperkuat sinergi, serta memastikan penyusunan dokumen pelayanan publik berjalan sesuai ketentuan yang berlaku.
Dengan adanya koordinasi ini, diharapkan keberadaan Mal Pelayanan Langsung (MPL) Kota Ambon dapat meningkatkan kualitas layanan publik yang lebih cepat, transparan, dan akuntabel bagi masyarakat, khususnya terkait layanan peradilan agama.
